[TUTORIAL] Cara Merubah Boot Animation dan Boot Sound

OK gimana kabarnya buat kalian semua?? ahahahha,.....lama tak jumpa, pasti rindu??,,xixixixii,,,,
nah untuk saat ini ane mau berbagi ni sedikit tutorial tentang bagaimana merubah Bootanimation dan Bootsound Galaxy Chat B5300, itu tuuuuhhh yang kal kita hidupin hh atau restart hh, kan ada animasi tulisan samsung sama suaranya, nah sekarang kita kan merubah itu semua,,ahahahah,,,langsung aja siapin segala yg di perlukan dan cek it dot

perlengkapan:
- Bootanimation yang telah di download bisa cari di GP (.zip)
- Bootsound (cari sendiri ya)
- rootexplorer
- pc (tidak wajib)

Step untuk bootanimation:
- download bootanimation dan bootsoundnya ubah namanya jadi (bootanimation.zip), misal kita download dg nama galchat_bootanimation.zip, nah diubah jadi bootanimation.zip. Sedangkan untuk Bootsound ubah menjadi poweron.ogg
- copy "bootanimation.zip" ke /sdcard/
- buka rootExplorer terus masuk ke /system/bin
- cut "samsungani" ke /sdcard/ (untuk backup)
- masuk lagi ke /system/bin
- cari "bootanimation" rename jadi "samsungani"
- copy "bootanimation.zip" dari /sdcard/ ke /system/media
- cari bootsamsung.qmg rename jadi bootsamsung.qmg.bak (untuk backup)
- cari bootsamsungloop.qmg rename jadi bootsamsungloop.qmg.bak (untuk backup)
- jangan lupa perhatikan permisionnya ya ikutin atau samain ama temennya yg lain yg ada di satu folder tsb
-reboot dan berdoa

step untuk soundboot:
- download bootanimation dan bootsoundnya ubah namanya jadi (bootanimation.zip), misal kita download dg nama galchat_bootanimation.zip, nah diubah jadi bootanimation.zip. Sedangkan untuk Bootsound ubah menjadi poweron.ogg
copy "bootanimation.zip" ke /sdcard/
- buka rootExplorer terus masuk ke /system/media/audio/ui/
- rename PowerOn.ogg yang ada di folder ui dengan nama PowerOn.ogg.bak (untuk backup)
- copy bootsound yang tadi didownload ke /system/media/audio/ui/ (jangan lupa ubah namanya dl ya)
- ubah permission menjadi rw-r-r
-reboot dan berdoa

*catatan penting: perhatikan setiap bootanimation yang kalian download perhatikan file desc.txt yang ada di dalam bootanimation.zip, harus memiliki kode seperti ini
240 320 22
p 1 0 part0
p 1 0 part1

- angka 22 bebas, itu untuk kecepatan pergerakan gambar
- 240 dan 320 wajib karna ukuran layar galchat seperti itu.
- P 1 supaya gambar tidak mengulang saat mengload gambar terahkir jika p 0 maka gambar akan terus mengulang dan tidak mau masuk home screen.

0 Response to "[TUTORIAL] Cara Merubah Boot Animation dan Boot Sound"

Posting Komentar